Beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) Difabel Tahun 2020

PENGUMUMAN

Nomor : B/5610/UN11/KM.01.00/2020

Sehubungan dengan dibukanya seleksi Beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) Difabel tahun 2020 Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, maka dengan ini Rektor Universitas Syiah Kuala mengumumkan kepada mahasiswa yang memenuhi syarat agar dapat mendaftarkan diri. Adapun syarat dan ketentuan sebagai berikut:

1. Terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Syiah Kuala angkatan 2020 dan aktif pada semester Ganjil 2020/2021

2. Saat sekarang tidak menerima beasiswa atau bantuan biaya pendidikan dari sumber lain;

3. Mahasiswa difabel yang memiliki tingkat kesulitan dalam mengukuti proses pembelajaran karena keterbatasan fisik, emosional, mental, sensorik meliputi:

a. Tunanetra;

b. Tunarungu;

c. Tunadaksa;

d. Tunagrahita;

e. Gangguan komunikasi;

f. Lamban belajar;

g. Kesulitan belajar spesifik;

h. Gangguan spektrum autis; dan

i. Gangguan perhatian dan hiperaktif.

4. Beasiswa diberikan sampai selesai studi, maksimal 6 semester untuk program D3, dan 8 semester untuk program S1.

Bahan-bahan kelengkapan administrasi yang perlu dilampirkan atas nama masing-masing calon penerima dalam rangkap satu terdiri dari:

1. Surat Keterangan Dokter yang menerangkan bahwa benar sebagai penyandang disabilitas (difabel);

2. Fotocopy Kartu Keluargan (KK);

3. Fotokopi KTP / Surat Keterangan Kependudukan;

4. Fotokopi KTP Orang Tua/Wali;

5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK);

6. Fotokopi Rekening Bank BTN Syariah atas nama ybs.

Seluruh persyaratan tersebut di scan dan dikirimkan dalam format PDF ke alamat email kemahasiswaan@unsyiah.ac.id dengan subjek ”Beasiswa ADIK DIFABEL” Tahun 2020 paling lambat tanggal 26 November 2020.

Demikian untuk dimaklumi dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Darussalam, 24 November 2020

a.n. Rektor

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni,

dto.

Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC

NIP 196307251991021001


Download pengumuman:

https://drive.google.com/file/d/1RQkM22G24mYmjMU7r...

Bagikan Berita Beasiswa ini

Berita Beasiswa Lainnya